Pages

Daftar Obyek Tempat Wisata Menarik di Bandung

Bandung merupakan salah satu kota tujuan wisata yang indah, karena memiliki banyak sekali daftar tempat wisata menarik, dan yang lebih penting di Bandung juga ada beragam pilihan obyek wisata yang tentunya tidak akan membuat para wisatawan jemu. Mulai dari wisatawan domestik sampai para pelancong dari luar negeri banyak yang menjadikan Bandung sebagai tempat tujuan wisata mereka.

Banyaknya pilihan obyek wisata yang ada di Bandung membuat kota ini semakin terkenal sebagai destinasi wisatawan, aneka tempat tujuan wisata yang ada di Bandung dapat kita temukan mulai dari wisata laut, wisata kuliner, tempat-tempat bersejarah, dan lain sebagainya.

Berikut ini diantara daftar tempat wisata menarik di Bandung yang dapat anda jadikan acuan apabila ingin mengunjungi kota ini, dan mungkin memang masiuh banyak lagi obyek-obyek wisata lainnya yang tak kalah menarik yang belum kita bahas disini.

Daftar Obyek Tempat Wisata Menarik di Bandung
Kawah Putih di Gunung Patuha


  1. Kawah Putih di Gunung Patuha
  2. Curug DAGO
  3. Taman Makam Pahlawan – Cikutra Bandung
  4. Taman Lansia – Jl. Cisangkuy
  5. Monumen Hussein Sastranegara – Jl. Pajajaran
  6. Museum Pos Indonesia – Jl. Cisanggarung
  7. Taman Kota Bandung – Jl. Merdeka
  8. Taman Ade Irma Suryani Nasution (Taman Lalu Lintas) – Jl. Sumatera
  9. Museum Mandala Wangsit Siliwangi – Jl. Lembong
  10. Museum Konferensi Asia Afrika – Jl. Asia Afrika
  11. Alun-alun dan Masjid Agung – Jl. Asia Afrika
  12. Museum Sri Baguda – Jl. Lingkar Selatan
  13. Monumen Bandung Lautan Api – Jl. M. Toha
  14. Taman Tegalega – Astana Anyar
  15. Bandung Tempo Doeloe – Jl. Braga
  16. Pusat Perbelanjaan Jins – Jl. Cihampelas
  17. Landmark Braga (Bandoeng Tempoe Doeloe)
  18. Pusat Perbelanjaan Pasar Baru – Jl. Otto
  19. Pusat Perbelanjaan Kings Plaza – Jl. Kepatihan
  20. Pusat Sepatu dan Tas Cibaduyut – Jl. Cibaduyut
  21. Taman Ghanesa
  22. Pusat Factory Outlet Jalan Riau dan Jalan Dago
  23. Museum Geologi – Jl Diponegoro
  24. Gedung Sate Bandung (Kantor Gubernur Jawa Barat)
  25. Monumen Perjuangan Rakyat Jawa Barat – Jl. Dipatiukur
  26. Kebun Binatang Bandung – Jl. Tamansari


Nah, bagaimana dengan daftar diatas? Tentunya semakin menambah minat kita saja untuk mengunjungi Bandung yang penuh dengan obyek tujuan wisata yang sangat kaya dengan kekayaan alam maupun tempat peninggalan sejarah yang sangat menarik untuk diketahui. Selamat berlibur.

Es Degan Di Pantai Indrayanti


Makan es degan di Pantai Indrayanti ternyata sangat mengasikkan. Selain melihat indahnya pemandangan pantai, kita juga dapat menyantap aneka makanan disana, salah satunya yaitu es degan. Juga di pantai Indrayanti disediakan berbagai pilihan menu makan yang patut anda coba.

Jika kita berlibur di Pantai Indrayanti, belum lengkap rasanya kalau belum berenang di pantainya, karena ombak di Pantai Indrayanti tidak begitu besar, jadi kita masih dapat menikmati ombak air pantainya.

Obyek Wisata Gua Pindul

Gua Pindul

Obyek wisata Gua Pindul adalah tempat wisata menarik yang berlokasi di Karangmojo, Gunungkidul, Yogyakarta. Kalau anda berkunjung ke sana, anda dapat merasakan sensasi cave tubing Gua Pindul yang mengasikkan.

Wisata gua Pindul termasuk tempat rekreasi baru yang belum banyak dikenal orang. Untuk menuju gua Pindul, anda harus melewati rute jalan arah Karangmojo yang nantinya akan sampai disebelah telaga dan kolam ikan, selanjutnya akan sampai di obyek wisata Gua Pindul ini.

Jika sedang liburan di daerah Jogja, silahkan main ke Gunungkidul karena selain wisata gua Pindul, di Gunungkidul juga terdapat banyak tempat wisata menarik misalnya obyek wisata pantai.

Gua Pindul

Gua Pindul

Obyek Wisata Keraton Yogyakarta

Tamansari

Pasti temen-temen sudah tahu tentang obyek wisata Keraton Yogyakarta. Keraton Yogyakarta memiliki nuansa wisata yang sangat indah dan patut kita lihat. Selain terdapat peninggalan-peninggalan sejarah, di Keraton Yogyakarta kita bisa menemukan suasana yang penuh nuansa budaya Jawa.

Kalau kebetulan sedang di Jogja, silahkan mampir ke Keraton Yogyakarta untuk melihat keindahannya. Di sana anda juga dapat melihat obyek wisata Tamansari, Alun-Alun Kidul, serta jalan-jalan ke Malioboro.